.st0{fill:#FFFFFF;}

RAHASIA SUKSES DI USIA MUDA 

 March 28, 2016

By  Coach Tom

Siapa sih yang lagi – lagi tidak ingin sukses di usia muda? Apalagi sukses dalam finansial. Apakah memang benar mencapai sukses itu sulit? Sebenarnya sukses di usia muda itu bisa Anda raih asal punya keinginan berusaha keras dan terus belajar. Sukses itu milik semua orang, bukan hanya untuk mereka yang kaya dari lahir atau pangkat tinggi.

Bong Chandra, Ippho Santosa, dan M. Shorijin ini pengusaha Indonesia yang berhasil sukses di usia muda tanpa pangkat. Jika mereka bisa lalu kenapa tidak dengan kita? Tahu apa resep mereka berhasil sukses di usia muda? Kuncinya itu kerja keras dan terus belajar dari bacaan bisnis atau pengalaman. Saya akan membagikan Anda cara yang ditempuh mereka, melalui 10 cara terampuh menjadi orang sukses dan kaya.

1. Berdagang

Dari sekian banyak milyaran orang di dunia, hanya sedikit yang tahu berdagang bisa membuat sukses. Padahal sejak zaman Nabi Muhammad saja berdagang itu sumber mata pencarian utama begitu pula dengan orang – orang cina. Pastinya mereka berdagang melalui jalan yang lurus ya, bukan belok – belok apalagi sampai ke dukun. Kejujuran itu modal utama yang selalu mereka lakukan.

2. Kerja keras / usaha

Apa ada sukses datang tiba – tiba dari langit tanpa sebab? Semua itu pasti hasil dari kumpulan kerja keras yang sudah dilakukan setiap harinya. Perjuangan bapak SOEKARNO contohnya, beliau dengan upaya keras membela Negara Indonesia tercinta sampai merdeka dan membasmi kawanan penjajah.

3. DOA

Jika Anda hanya bekerja keras saja, sukses kurang optimal hanya 50 % saja. Doa itu juga punya peranan penting loh. Apalagi doa dan restu dari orang tua, duh itu mujarab sekali. Anda juga bisa minta doa dari kerabat, saudara dan pasangan Anda tentunya.

4. LOA

Sudah pernah dengar kata LOA? Semoga sudah pernah ya, jika belum intinya LOA itu hukum tarik menarik (Law of Attraction). Mudahnya LOA ini ibaratnya Anda akan menerima seperti yang Anda beri dari lingkungan. Nah, berarti LOA itu berkaitan dengan DOA dan kerja keras.

Sesuatu yang tadinya tidak mungkin, bisa terjadi. Asalkan Anda menggabungkan DOA, LOA, dan kerja keras. So, yakin deh usaha Anda cepat lambat akan berbuah hasil.

5. Berpikir positif

Apa yang Anda pikir itu yang akan terjadi. Jadi berpikir positif sangat penting. Contohnya saya sangat menginginkan kesembuhan Adik saya, dan Adik saya juga ingin sembuh tentunya. Dengan Doa kami dan usaha operasi yang dijalankan, akhirnya adik saya bisa sembuh kembali. Anda perlu ingat semua yang terjadi karena kehendak dari Allah.

6. Sedekah

Menerima lebih gampang dari memberi, tapi itu bicara soal uang. Kebanyakan orang susah untuk bersedekah. Padahal manfaat sedekah itu banyak, apalagi Tuhan akan selalu membalas apa yang kita beri berkali – kali lipat, seperti cepat sukses dan kaya, disenangi orang, dan bisa lebih dulu masuk surga.

Ada 3 profesi yang selalu memberi, yaitu guru memberi ilmu, dokter membantu menyembuhkan, dan pengusaha memberi biaya pembangunan rumah sakit dan sekolah. Cerita profesi pasti masuk surga pasti bohong, karena yang tahu pantas tidaknya hanya Allah yang bisa. Anda tetapi bisa mengambil hikmahnya.

7. Jangan mengeluh

Menurut Lance Armstrong, hari itu Cuma punya dua jenis, hari baik dan hari sangat baik. Baik itu di saat tidak pernah mengeluh mesti harus gagal berulang kali. Anda ataupun saya harus terus mencoba dan mencoba lagi. Harapannya tidak terulang di waktu lain.

8. Berani mengambil resiko

Lepaskan diri Anda dari zona Aman, karena Anda tidak bisa berkembang nantinya. Sekali – kali Anda perlu menelan mentah – mentah resiko dari apa yang Anda pilih. Kegagalan itu kesempatan Anda untuk menjadi lebih baik.

9. Senang mempelajari hal – hal baru

Bong Chanda sukses di usia muda dengan menjadi motivator disamping usaha salon mobil miliknya. Walaupun namanya terkenal sebagai motivator tetapi beliau tidak pernah mau melepas diri sebagai motivator. Artinya, beliau selalu ingin menambah dan menambah kemampuan dan keahliannya. Akhirnya sesuatu yang baru muncul untuk dirinya.

10. Berteman dengan banyak orang (terutama yang kaya), selalu bekerja sama, dan membina hubungan baik

Apakah Anda hidup sendiri di dunia ini? Anda tentunya juga perlu teman. Ingin sukses artinya tambah teman – teman Anda yang sudah sukses dan bergabung dengannya. Ya siapa tahu Anda kecipratan rejeki atau justru bisa bermitra atau partner. Tentunya Anda akan memilih orang yang dipercaya untuk itu seperti yang dikatakan Donald Trump.

Salam Pencerahan!

Related Articles :

    • Tips Mencari Leadership Training yang Berkualitas
    • Membuat Modul Training Leadership Sendiri
    • Strategi Leader Efektif untuk Mengembangkan Perusahaan
    • Bagaimana Membawa Perubahan Positif di Pekerjaan
    • Cara menjadi Pribadi Tangguh dalam Bisnis

Coach Tom


Dia pernah terpilih menjadi TOP 100 COACH in the World yang terbaik dan tercepat di Platinum Mentor Coach. Pada saat yang bersamaan, penyuka hobi travelling ini mendapat penghargaan Action Man Award Asia Pacific 2007 dan menjabat sebagai Head of Coach Indonesia. Menyandang berbagai sertifikasi dan award, yaitu Exclusive Master License Money Coaching Institute, USA, Master Coach Money Coaching pertama di Indonesia, dan Man of The Year Six of The Best versi Majalah ME Asia, dll.

Your Signature

{"email":"Email address invalid","url":"Website address invalid","required":"Required field missing"}

Related Posts

Program Pinjaman Ibu Berdaya Kospin Sumber Rizki Mendorong Ekonomi Keluarga dan Kemajuan Nasional
Manajemen Piutang: Pengertian Manajemen Piutang, Tujuan & Fungsinya
Ciptakan Annual Meeting yang Berkesan
20 Pertanyaan Performance Appraisal Tahunan
>