.st0{fill:#FFFFFF;}

Pantang Kabur! Simak Cara Resign Yang Baik 

 June 11, 2021

By  Coach Tom

Mungkin kini Anda sudah merasa lelah, merasa bahwa tekanan pekerjaan yang semakin berat. Semua kerja keras yang sudah Anda lakukan susah payah tanpa apresiasi sama sekali, atau mungkin Anda mendapatkan opportunity baru yang menjanjikan di tempat kerja impian Anda? 

Jika memang ya, mungkin resign dari perusahaan tempat Anda bekerja adalah pilihannya. Memilih resign dengan berbagai alasan memang wajar jika dirasa ada pekerjaan yang lebih baik. Namun perlu diingat, cara resign yang baik tetap harus dipikirkan. Namun sebelumnya, tahukah Anda kenapa cara mengundurkan diri dari pekerjaan yang baik sangat diperlukan?

Ini Manfaatnya Cara Resign Yang Baik

Jika Anda masuk ke sebuah perusahaan dengan baik-baik tentu keluar juga harus baik-baik. Sebisa mungkin cari alasan resign yang dapat diterima dan jangan pernah memutuskan resign secara mendadak apalagi kabur. Karena hal tersebut menyangkut citra diri Anda, baik bagi perusahaan baru maupun perusahaan lama Anda.

Sebelum mengetahui bagaimana cara resign yang baik, ada beberapa manfaat yang bisa Anda dapatkan jika Anda melakukan cara mengundurkan diri dari pekerjaan secara profesional :

1. Meningkatkan Nilai Profesional Anda Sebagai Seorang Pekerja

Profesionalitas tidak hanya ditunjukkan saat Anda memulai bekerja dan memperlihatkan kinerja Anda di depan atasan melainkan juga harus ditampilkan saat Anda keluar dari perusahaan. Lagi pula tidak sepatutnya keluar dari perusahaan lama membuat Anda harus bermusuhan dengan semua yang terkait pada kantor lama Anda.

Anda bisa melakukan cara mengundurkan diri dari pekerjaan secara baik, ini dapat menunjukkan nilai profesionalitas diri Anda hingga akhir karir Anda di perusahaan tersebut. Perusahaan lama akan menilai Anda sebagai seorang karyawan yang memiliki kemauan untuk terus berkembang.

2. Mendapatkan Rekomendasi Pekerjaan Untuk Tempat yang Baru

Dengan cara resign yang baik, Anda akan sukses menampilkan kesan positif di hadapan atasan. Menariknya, besar kemungkinan hubungan Anda bersama atasan lama tetap terjalin dengan baik. 

Anda tidak perlu ragu dan segan lagi meminta rekomendasi mengenai pekerjaan dari atasan lama demi mempermudah jenjang karir di masa depan. Demikian pula dengan mantan atasan Anda, mereka tidak segan untuk memberikan rekomendasi pekerjaan jika Anda memang layak dan mempunyai kemampuan yang mumpuni.

3. Anda memiliki track record yang baik jika Anda ingin kembali bekerja ditempat yang sama

Ada kalanya Anda hanya tertarik dengan perusahaan-perusahaan yang terkesan menarik, tapi nyatanya saat sudah masuk ke dalamnya Anda menilai bahwa perusahaan tersebut sama saja dengan perusahaan lama. Bahkan mungkin tingkat tekanan kerjanya  lebih parah dibanding perusahaan sebelumnya.

Lalu, bagaimana jika Anda ingin kembali ke perusahaan lama? Jika cara mengundurkan diri dari pekerjaan sebelumnya dilakukan dengan baik dan memberikan kesan positif bagi atasan maupun karyawan di sekitar, maka tak menutup kemungkinan Anda masih tetap dilirik oleh perusahaan lama. Hal ini dikarenakan Anda mempunyai track record yang baik di perusahaan tersebut sebelumnya.

Cara Resign yang Baik, Simak Tipsnya Disini

Jika sudah mengetahui manfaat cara resign yang baik, Anda tentu sadar bahwa cara mengundurkan diri dari pekerjaan sebelumnya harus dilakukan dengan profesional. Karena mungkin saja orang penting yang ada di perusahaan tempat Anda melamar adalah kerabat atau sahabat baik dari atasan perusahaan sebelumnya.

Harapannya, jika Anda bisa melakukan cara resign yang baik atasan lama Anda dapat merekomendasikan kinerja di tempat yang baru dan kemungkinan besar Anda bisa lolos. Untuk itu, Anda bisa menduplikasi cara mengundurkan diri dari pekerjaan secara profesional berikut :

1. Bicara Dengan Atasan Langsung

Bisa dibilang bahwa atasan adalah “orang terdekat” saat Anda berada di kantor, sebab semua aktivitas pekerjaan selalu berkaitan dengan atasan. Mengingat Anda dan atasan merupakan partner kerja yang saling berpengaruh antara satu sama lain. Jangan biarkan Ia mengetahui rencana pengunduran diri Anda dari orang lain.

Bicarakan langsung dengan atasan dan sampaikan perihal pengunduran diri Anda dengan baik-baik. Dengan cara resign yang baik ini, tidak hanya memberinya waktu dalam mencari pegawai baru akan tetapi hal ini membuatnya merasa lebih dihargai.

2. Setelah Mendapat Jawaban, Anda Bisa Mengirim Surat Resmi ke Bagian HRD

Jika sudah berbicara baik-baik dan Anda mendapat jawaban perihal pengunduran diri yang Anda ajukan, selanjutnya Anda bisa mengirim surat pengunduran diri resmi ke bagian HRD. Tahapan cara mengundurkan diri dari perusahaan ini penting dilakukan. Selain itu, surat pengunduran diri sebaiknya diajukan selama H-1 bulan sebelum waktu pengunduran diri Anda.

3. Bicara Dengan Atasan, Pastikan Semua Pekerjaan Anda Selesai, dan Bantu Perusahaan Mendapatkan Pengganti Anda

Cara mengundurkan diri dari perusahaan dengan baik berikutnya ialah membicarakan pengunduran diri Anda kepada atasan lainnya. Walaupun Anda sudah berencana resign dari perusahaan tempat bekerja, jangan sampai kehilangan semangat dalam bekerja. Karena hal ini bisa memberikan kesan tidak profesional sehingga dapat merepotkan atasan atau rekan kerja.

Tetap pastikan semua pekerjaan Anda diselesaikan dengan sebaik mungkin untuk tetap menunjukkan kinerja Anda di waktu-waktu terakhir. Dengan demikian, Anda bisa memperlihatkan bahwa Anda adalah orang berdedikasi tinggi walaupun hendak meninggalkan perusahaan.

Selain itu, Anda juga bisa membantu perusahaan untuk mendapatkan pengganti Anda. Mencari orang yang kompeten untuk menggantikan posisi Anda di perusahaan. Dengan cara resign yang baik Anda tetap membuktikan loyalitas terhadap perusahaan lama.

4. Informasikan Kepada Divisi Lain, Bisa Klien Jika Anda Seorang Sales

Anda juga bisa menginformasikan terkait pengunduran diri Anda kepada divisi lain. Terutama jika Anda seorang sales, sebaiknya beritahukan klien jika Anda akan mengundurkan diri dan merekomendasikan pengganti Anda kepada klien.

Selain itu, tetap jalin hubungan yang baik dengan sesama rekan kerja, atasan, rekan kerja dari divisi lain. Siapa tahu suatu ketika Anda bisa menjalin kerja sama yang menguntungkan dari hasil hubungan pertemanan. Tentu saja dengan tetap memberikan kesan yang positif.

5. Resign H-1 Bulan, Berikan Waktu Untuk Mencari Pengganti

Cara resign yang baik terakhir adalah pastikan Anda mengajukan resign H-1 bulan. Tujuannya adalah untuk memberikan waktu kepada perusahaan agar mendapatkan pengganti Anda yang kompeten dan tepat untuk perusahaan.

Poin ini selaras dengan skema one month notice yang emang mewajibkan seorang pegawai/karyawan untuk memberitahukan rencana pengunduran dirinya maksimal 1 bulan atau 30 hari sebelum karyawan benar-benar meninggalkan perusahaan.

Bahkan aturan tersebut sudah resmi diatur berdasarkan Undang Undang No. 13 Tahun 2003 mengenai Ketenagakerjaan. Jadi tidak hanya memberikan waktu untuk mencari pengganti Anda saja tetapi skema ini juga menyangkut hubungan yang profesional antara pegawai dengan perusahaan. Dengan demikian, membuat hubungan Anda dengan perusahaan lama, rekan-rekan di kantor lama akan tetap terjalin dengan baik saat resign.

Jika Anda seorang manager atau seorang pemimpin tim, pastikan Anda membangun tim yang tepat untuk menghindari terlalu seringnya turn over pada tim Anda. Saya memiliki courses online team building yang bisa Anda ikuti untuk membangun tim yang efektif dan produktif mendorong keberhasilan. Klik link courses team building dan daftarkan diri Anda.

Coach Tom


Dia pernah terpilih menjadi TOP 100 COACH in the World yang terbaik dan tercepat di Platinum Mentor Coach. Pada saat yang bersamaan, penyuka hobi travelling ini mendapat penghargaan Action Man Award Asia Pacific 2007 dan menjabat sebagai Head of Coach Indonesia. Menyandang berbagai sertifikasi dan award, yaitu Exclusive Master License Money Coaching Institute, USA, Master Coach Money Coaching pertama di Indonesia, dan Man of The Year Six of The Best versi Majalah ME Asia, dll.

Your Signature

{"email":"Email address invalid","url":"Website address invalid","required":"Required field missing"}

Related Posts

Program Pinjaman Ibu Berdaya Kospin Sumber Rizki Mendorong Ekonomi Keluarga dan Kemajuan Nasional
Manajemen Piutang: Pengertian Manajemen Piutang, Tujuan & Fungsinya
Ciptakan Annual Meeting yang Berkesan
20 Pertanyaan Performance Appraisal Tahunan
>